KARNAVAL TINGKAT KECAMATAN PENAWANGAN PERINGATAN HUT RI KE 80

11 September 2025
Administrator
Dibaca 14 Kali
KARNAVAL TINGKAT KECAMATAN PENAWANGAN PERINGATAN HUT RI KE 80

Selasa, 19 Agustus 2025

Kegiatan karnaval tingkat Kecamatan Penawangan yang di ikuti instansi se Kecamatan Penawangan, baik dari Pemerintah Desa, Instansi Pendidikan (sekolah-sekolah di kecamatan Penawangan), Instansi Keamanan (Polsek dan Koramil),

            Desa Ngeluk ikut serta dalam kegiatan karnaval tersebut dengan mengusung tema “SERBA SERBI PAKAIAN NUSANTARA”, Desa Ngeluk mengangkat tema tersebut karena tema Karnaval Tahun 2025 ini adalah BUDAYA dimana semua peserta karnaval diwajibkan untuk mengangkat tema tentang BUDAYA. Dimana peserta karnaval yang meliputi Kepala Desa, Ketua TP PKK, Perangkat Desa, dan Ketua BPD beserta anggotanya memakai pakaian- pakaian adat nusantara. Pakaian adat yang kami kenakan diantaranya Pakaian Adat dari Papua, Batak, Kalimantan, Dayak, Melayu, dll.

            Kegiatan Karnaval memberikan semangat kepada peserta karnaval khususnya kami dari Desa Ngeluk, karena dengan kegiatan ini kami dapat ikut serta memeriahkan salah satu kegiatan dalam peringatan HUT RI ke- 80.

            Tidak lupa dalam memeriahkan pawai ini kami dari Pemdes Desa Ngeluk menghias kendaraan yang kami gunakan dengan hiasan – hiasan warna warni untuk memeriahkan kegiatan tersebut. dihias dengan ronce warna – warni, bendera merah putih, dan banner Logo desa Ngeluk membuat peserta Ngeluk sangat menarik warga desa lain selaku penonton. Kegiatan menyenangkan membuat karanaval sangat ditunggu masyarakat banyak.